HISTORIS.id – Komando Distrik Militer (Kodim) 0908/Bontang, Kalimantan Timur, melaksakan kegiatan TNI Manunggal Membangung Desa (TMMD) ke 120 di Kampung Timur, RT 01, Kelurahan Kanaan, Rabu (8/5/2024).
Program TNI angkatan darat yang bersinergi dengan pemerintah daerah ini rencananya akan berlangsung selama kurang-lebih satu bulan ke depan.
“Untuk sasaran fisik, kami akan melaksanakan pembuatan badan jalan sepanjang 650×9 meter, penimbunan badan jalan dengan tanah timbunan sepanjang 400 meter, dan pembuatan drainase sepanjang 442 meter,” ungkap Dandim Letkol Inf Aryo Bagus Daryanto.
Dirinya berharap, pekerjaan tersebut dapat dimaksimalkan, sehingga tidak menghambat aktifitas masyarakat.
Bisa berdampak positif dan akses jalan lebih mudah.
“Program terpadu lintas ini tentunya dalam rangka mewujudkan ke penanggalan TNI dengan rakyat,” tambah Dandim.
Sementara itu, untuk sasaran non fisik, Letkol Aryo menyebutkan diantaranya meliputi penyuluhan bela negara dan wawasan kebangsaan, penyuluhan KB kesehatan masyarakat.
Selanjutnya, terkait penyuluhan pertanian dan peternakan, penyuluhan bahaya narkoba, penyuluhan cegah tangkal radikalisme, penyuluhan stunting balita.
“Tidak kalah penting, penyuluhan posyandu posbindu dan Penyakit Tidak Menular (PTM) juga kampanye kreatif rekrutmen TNI angkatan darat,” tutupnya.
Terpisah, Sekretaris Daerah (Sekda) Bontang, Aji Erlynawati mengapresiasi TMMD ke 120 oleh Kodim 0908/Bontang.
Menurutnya, kegiatan seperti itu sangat berdampak kepada masyarakat dan cukup membantu pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat.
“Saya apresiasi setinggi-tingginya kegiatan TMMD oleh Kodim. Saya yakin dan percaya bahwa kegiatan TMMD ini akan membawa manfaat yang besar bagi masyarakat khususnya dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat di kampung Timur,” singkat Aji.
